Minggu, 15 Desember 2013

Ketika diam itu emas
maka aku akan lebih banyak diam
Datang ke ruang tanpa salam
dengan suasana hati yang dingin
ku bisa menangkap makna



Sabtu, 19 Oktober 2013

Bahagia

Kebahagian yang terpancar
Kelembutan turur sapa
Ketenangan batin
Terpancar kedewasaan bersikap
Komunikasi yang efektif
Harapan agar terjalin jalinan persahabatan
Karena sahabat itu
Tak dapat terpisahkan dari kehidupan ini
Ketulusan tentu menghasilkan kebaikan

Senin, 16 September 2013

Dalam Diam

Ku bisa memahami mengapa kau terpaku
dan banyak diam
Hari ini daku di markas kalian
untuk tugas cetak berkas kurikulum baru
Dalam dia salah tingkah itu
sehingga terbesit di hati sahabat sahabat
hai si dia kok jadi pendiam
ku celetukkan kata "ada apa dengannya"

Rabu, 11 September 2013

Sahabatku

Pagi berpapasan ku sapa
Dengan ekspresimu yang datar tampak nyata
Jawaban yang singkat
Sulit rasanya menguatkan silaturahim ini
Apa daya hendak di kata
Melemah dan menghilang
Perlahan tapi pasti

Senin, 09 September 2013

Home Visit 1

Alhamdulillah,akhirnya ku bisa home visit ke rumah orang tua siswa
yang anaknya baru saja sakit akibat kecelakaan
walau petunjuk arah ke rumah via kabar yang kurang akurat
Yang penting bisa saling memaafkan atas kekhilafan

Sabtu, 07 September 2013

Sketsa malam

Tak ku sangka kau hadir dalam mimpi
Mungkin karena kau tak sempat menyapa dalam tulisan hidup
Sehingga hadir di alam bawah sadar
dalam tidur di kesenyapan malam
terlihat kau tersenyum dan bersenda gurua
Kau berlalu lalang di siang hari itu
Ku cuma sempat menyapa sekilas
Berbalas seutas kata dan sedikit senyum

Rabu, 04 September 2013

Rapuh Fisik

Agak murung terlihat dari jauh
Bisa jadi karena pikiran dan hati yang sedih
Tubuh kurang bisa terkendali
Ditambah datang tradisi bulanan yang permanen di usia subuh
Datang itu sakit ...sehingga perlu istirahat di UKS
Hati yang kalut dan pikiran yang ruwet 
Bisa pula membuat fisik menjadi rentang sakit